Beda Manfaat Bersepeda Biasa Vs Statis, Mana yang Lebih Baik?

0
18576
Schwinn Sepeda Statis My20 510u - Hitam

Pada tahun 2020 silam, populasi pesepeda yang ada di Indonesia meningkat pesat hingga 1.000% atau 10 kali lipat dari tahun 2019. Tak heran, kita sering menyaksikan rombongan sepeda yang mengayuh di antara jalanan lurus, berkelok, dan menanjak.

Bukan tanpa alasan, banyak orang memilih olahraga bersepeda karena menawarkan sejuta manfaat, seperti dapat menghancurkan lemak dan memperkuat otot paha dan betis.

Ruparupa Banner

Namun, apa manfaat olahraga bersepeda tersebut bisa sama kalau kita menggunakan jenis sepeda statis? Yuk, cari tahu jawabannya di bawah ini.

Apa Itu Sepeda?

manfaat bersepeda
Sumber: Unsplash/Angel Santos

Sepeda biasa berbentuk kendaraan beroda dua yang dilengkapi dengan sepasang pengayuh dan setang (kendali).

Saat bersepeda, kita perlu mengayuh pedalnya untuk bisa berjalan. Inilah yang akan membuat otot kaki dan tangan kita semakin kuat.

Namun, bila kamu masih pemula, lebih baik mulai bersepeda dengan jarak 3 km/hari dengan kondisi jalan lurus dan stabil.

Jika mulai terbiasa bersepeda, kamu bisa mencoba mengayuh di jalanan yang bergelombang dan menanjak untuk melatih otot tubuh bagian atas.

Apa Itu Sepeda Statis?

Kinetic Sepeda Statis 610s - Hitam abu-abu
Bersepeda statis menjadi pilihan olahraga efektif yang bisa dilakukan dari rumah

Kamu gemar bersepeda, tetapi tidak memiliki waktu lebih buat berkendara jarak jauh? Tenang, kamu tetap bisa olahraga di rumah menggunakan sepeda statis.

Sepeda statis adalah jenis sepeda yang digunakan untuk olahraga indoor, di mana rodanya tidak akan bergerak, tetapi digerakkan oleh pedal yang diikat pada roda.

Selain itu, sepeda statis memiliki berbagai fitur yang dapat kamu atur sendiri, seperti tingkat kesulitan, jarak, kecepatan, dan jumlah kalori yang sudah terbakar.

Saat mengendarai sepeda statis, kamu dapat membangun kekuatan kaki dan tubuh bagian bawah.

Lantas, Apa Saja Manfaat Bersepeda Biasa dan Statis?

Lantas, apakah manfaat sepeda statis sama dengan sepeda biasa? Yuk, simak jawabannya di bawah ini.

Baca Juga:   Ini Dia Perbedaan Gym Dan Fitness Secara Umum

1. Meningkatkan Kekuatan

manfaat bersepeda
Otot tubuh bagian bawah akan lebih kencang dan terbentuk jika kamu rutin bersepeda

Tentu, dampak positif bersepeda sebagai latihan fisik adalah membangun kekuatan dan daya tahan otot. Perbedaannya hanya terletak pada jenis otot yang dibangun.

Untuk sepeda biasa, fokusnya adalah membangun otot bagian atas, seperti lengan, karena kamu harus memegang stang dengan erat selama berolahraga.

Selain itu, sepeda biasa juga memungkinkan kamu untuk membangun otot bawah, seperti paha dan betis, karena harus mengayuh pedal.

Lain halnya dengan sepeda statis yang hanya melatih otot tubuh bagian bawah saja. Kamu tetap bisa memegang stang sepeda statis, tetapi manfaatnya berbeda dengan sepeda biasa.

2. Membantu Koordinasi dan Keseimbangan Tubuh

Baik bersepeda biasa atau statis, kamu tetap mendapatkan manfaat untuk meningkatkan koordinasi tubuh. Soalnya, kita harus mempertahankan postur tubuh dan menemukan pusat keseimbangan agar posisinya tetap stabil.

3. Meningkatkan Kesehatan Mental

sepeda
Sumber: Pexels/RUN 4 FFWPU

Manfaat bersepeda biasa di luar ruangan memang bisa membuat suasana hati jadi lebih baik. Soalnya, kita bisa mengayuh sembari menikmati udara sejuk. Dengan begitu, kamu dapat menciptakan hormon endorfin positif di otak.

Namun, bukan berarti manfaat tersebut tidak bisa didapatkan kalau kamu bersepeda statis. Kamu tetap bisa membuat suasananya jadi menyenangkan dengan mengayuh sembari mendengarkan lagu atau menonton film.

4. Meningkatkan Kesehatan Sistem Kardiovaskular

Baik bersepeda biasa maupun statis, keduanya sama-sama bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular.

Soalnya, bersepeda dapat merangsang sistem kerja jantung, menurunkan denyut nadi istirahat, dan mengurangi kadar lemak darah.

5. Mengontrol Berat Badan

sepeda
Sumber: Pexels/Blue Bird

Jika kamu ingin mengontrol berat badan, olahraga bersepeda dapat menjadi pilihan terbaik. Soalnya, saat mengayuh sepeda, kita dapat meningkatkan laju metabolisme, membentuk otot, dan membakar lemak yang ada di tubuh.

Baca Juga:   Cara Membuat Minyak Kelapa, Mudah dan Sehat

6. Meninggikan Badan

Apakah bersepeda bisa meninggikan badan? Jawabannya, ya.  Soalny,  otot tubuh bagian bawah akan menerima aliran darah dari posisi mengayuh. Inilah yang membuat otot kaki kita akan ikut bertumbuh.

Lantas, Kapan Waktu Terbaik Buat Bersepeda?

Kamu dapat bersepeda di pagi atau sore hari karena bisa sembari menikmati suasana jalanan yang sejuk.

Selain menyenangkan, olahraga bersepeda di jalan juga menawarkan berbagai manfaat kesehatan buat tubuh, seperti mengurangi risiko penyakit jantung koroner hingga 50%.

Meskipun dianggap sebagai aktivitas yang menyenangkan, tetapi bersepeda juga bisa mengakibatkan cedera jika dilakukan tanpa pemanasan atau kondisi jalan kurang baik.

Oleh sebab itu, kamu harus melakukan pemanasan sebelum mulai mengayuh pedal dan pastikan posisi duduknya sudah nyaman.

Kamu juga harus mengenakan celana pendek atau model stretch untuk menghindari risiko tersangkut pada gir sepeda.

Itu dia beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang manfaat bersepeda biasa dan statis.

Intinya, kedua jenis sepeda tersebut sama-sama menawarkan manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Hanya saja, kamu tidak dapat menikmati pemandangan alam yang nyata kalau menggunakan sepeda statis.

miliki sepeda berkualitas hemat hingga 50% klik di sini

Kamu bisa membeli berbagai model sepeda, termasuk sepeda statis hanya di ACE Online. Di sini, kamu juga dapat menemukan peralatan rumah tangga lainnya dari merek ternama milik Kawan Lama Grop, yaitu ACE, Informa, Selma, Ataru, Toys Kingdom, dan masih banyak lagi.

Kami juga punya beberapa rekomendasi sepeda biasa dan sepeda statis yang bisa kamu gunakan di rumah.

manfaat bersepeda
Merida Sepeda Road Bike Scultura 400 54 – Gold Merah

Cek harga

manfaat bersepeda
Dahon Sepeda Lipat 19 Speed D8 20 Inci – Putih

Cek harga

 

manfaat bersepeda
Airwalk Expresso Suspension Sepeda Lipat 20 7-speed – Biru

Cek harga

Kinetic Sepeda Statis Adjustable Ns-658y - Hitam gold
Kinetic Sepeda Statis Adjustable Ns-658y – Hitam gold

Cek harga

 

Kinetic Sepeda Statis Lipat Ns-658s - Hitam gold
Kinetic Sepeda Statis Lipat Ns-658s – Hitam gold

Cek harga

Tunturi Sepeda Statis With Backrest B25
Tunturi Sepeda Statis With Backrest B25

Cek harga