10 Aturan Merawat Tanaman Ini Penting Anda Ketahui

0
11033
aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Memiliki tanaman merupakan hal yang mudah, tetapi merawatnya butuh ketelitian dan kesabaran. Untuk itulah, sangat penting buat mengetahui aturan merawat tanaman yang tepat.

Supaya tanaman hias di rumah tumbuh subur, kita pun perlu memeliharanya dengan baik. Tidak sekedar menyiram, ada beberapa hal lain yang perlu diperhatikan juga, lho.

Ruparupa Banner

Aturan Merawat Tanaman yang Wajib Diketahui

Lalu, bagaimana cara membuat tanaman tumbuh subur? Apa saja aturan merawat tanaman yang harus kita lakukan? Simak berikut ini

1. Hindari Menyiramnya Berlebihan

aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Menyiram tanaman terlalu sering justru tidak baik untuk kesehatannya. Bila tanaman mendapatkan banyak air, justru bisa membuat akarnya jadi lebih mudah busuk. Ada beberapa tanaman yang bisa menyimpan cadangan air sehingga mereka bisa tetap sehat, meski tidak disiram setiap hari.  

Bila akar sudah busuk, maka Anda harus memotong akar yang sudah tidak sehat dan memindahkannya ke pot baru. Tentu, ini akan lebih merepotkan Anda.

Untuk itu, pastikan mengetahui takaran penyiraman dari setiap jenis pohon. Dengan begitu, Anda pun bisa menyiramnya lebih teratur, tanpa harus berlebihan. 

Kris Garden Alat Semprot Tanaman 330 Ml
Kris Garden Alat Semprot Tanaman 330 Ml – Hindari penyiraman yang berlebihan dan gunakan semprotan tanaman ini untuk tanaman yang membutuhkan sedikit air.

Beli di sini

2. Beri Kelembaban Tambahan 

ruangan lembab untuk tanaman
sumber: unsplash.com

Ada beberapa tanaman yang perlu berada di wilayah dengan kelembaban lebih tinggi. Untuk itu, saat membeli tanaman, Anda perlu mengetahui bagaimana tanaman tersebut dapat hidup.

Jangan ragu untuk menanyakan pada penjual tanaman tentang suhu udara yang dibutuhkan oleh tanaman tersebut agar bisa tumbuh subur. Misalnya, bila tanaman yang Anda beli membutuhkan kelembapan, maka Anda bisa membuat suhu ruangan menjadi lebih baik dengan bantuan air conditioner atau AC.

3. Atasi Masalah dengan Segera

aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Merawat tanaman memang membutuhkan ketelatenan dan perhatian. Apalagi, Anda harus segera mengatasi permasalahan yang terjadi dari tanaman tersebut. Misalnya, daun pada tanaman terlihat ada lubang, bisa jadi hal tersebut disebabkan oleh serangga atau ulat. 

Baca Juga:   14 Tanaman Hias yang Sedang Populer

Untuk itulah, Anda harus mengenali perubahan dari warna daun tanaman. Dengan begitu, Anda lebih mudah untuk mengatasi masalah yang terjadi dan meminimalisir kerusakan pada tanaman yang semakin parah.

4. Tanaman Hias Lebih Menyukai Kestabilan

tanaman hias
sumber: unsplash.com

Sebelum memutuskan merawat tanaman, tentukanlah terlebih dahulu tempat untuk  meletakkan tanaman tersebut. Pastikan Anda memperhatikan cahaya matahari dan suhu udara untuk mendukung pertumbuhan tanaman. 

Selain itu, hindari terlalu sering memindahkannya karena tanaman dapat tumbuh dengan subur setelah terbiasa dengan lingkungan yang ditinggali.

5. Sesuaikan dengan Kondisi Lingkungan Anda

aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Setiap wilayah memiliki suhu dan kelembaban yang berbeda. Untuk itu, pilih tanaman yang memang sesuai dengan temperatur udara di temapt tinggal Anda. Cara ini untuk memudahkan Anda dalam melakukan perawatan dan membantu tanaman bisa tumbuh subur.

6. Tempatkan Tanaman yang Menyukai Sedikit Cahaya di Kamar Mandi

tanaman di kamar mandi
sumber: unsplash.com

Ada beberapa tanaman yang lebih suka mendapatkan sedikit cahaya matahari. Bila Anda memiliki tanaman dengan kategori ini, maka Anda bisa menempatkannya pada kamar mandi agar tetap bsia mendapatkan pancaran cahaya matahari tidak langsung.

Umumnya, tanaman ini juga membutuhkan kelembaban yang dihasilkan saat mandi. Selain itu, Anda pun tidak perlu rutin lagi menyiraminya. Percikan air ketika kita mandi sudah bisa memberikan cairan yang cukup. 

7. Perhatikan Daun yang Menguning dan Layu

aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Tanaman yang menguning bisa disebabkan karena kurangnya penyiraman atau terlalu banyak mengalami penyiraman. Untuk itu, Anda perlu memeriksa keadaan tanah agar tidak terlalu kering dan basah.

Bila hal ini sudah terjadi, Anda perlu memotong bagian yang menguning dan layu. Umumnya, daun seperti ini sudah tidak bisa berubah kembali menjadi hijau. 

Baca Juga:   Jarang Terdengar, 15 Tanaman Obat Ini Ternyata Kaya Manfaat
pupuk tanaman
Pupuk Tanaman Ga Premium Bunga – Mudah digunakan dan dapat mempercepat pembungaan. Pupuk dapat mengurangi kerontokan bunga dan meningkatkan jumlah bunga.

8. Rajin Memotong Tanaman

rajin memotong daun
sumber: unsplash.com

Agar tanaman tumbuh lebih subur, Anda perlu rutin memotongnya. Hal ini mirip dengan merawat rambut kita. Seringkali, kita harus memotong ujung rambut yang rusak agar bisa tumbuh subur.

Untuk itu, pastikan Anda memotong cabang-cabang yang tumbuh bersilangan, rusak, maupun sakit. Cara ini juga bisa membantu agar tanaman tidak stres karena aliran udara pada tanaman juga bisa menjadi lebih baik.

Yardsmith Bypass Pruner Pemotong Dahan
Yardsmith Bypass Pruner Pemotong Dahan – Pangkas ranting dan dahan tanaman yang sudah mati ataupun layu untuk membuatnya kembali tumbuh dengan baik.

Beli di sini

9. Bersihkan Debu Pada Daun Tanaman Anda

daun berdebu
sumber: unsplash.com

Tanaman yang memiliki banyak debu pada bagian daunnya bisa membuat mereka jadi sulit menerima sinar matahari, terutama pada tanaman hijau yang memiliki daun berukuran besar. Untuk itu, Anda perlu rutin mengelapnya dengan kain basah secara perlahan pada sisi atas dan bawah daun.

10. Wajib Memakai Peralatan Khusus Bertanam 

aturan merawat tanaman
sumber: unsplash.com

Pastikan untuk memilih peralatan bertanam yang tepat sesuai dengan jenis dan ukuran tanaman. Dengan begini, Anda bisa membuat perawatan menjadi lebih mudah dan maksimal.

Misalnya, Anda bisa menggunakan semprotan, khusus untuk menyiram tanaman yang tidak membutuhkan banyak air. Jadinya, Anda tidak perlu menyiramnya memakai selang, yang bisa memberikan kualitas air terlalu dibanding menggunakan penyiram tanaman atau gembor.

Nah, semoga beberapa cara di atas bisa membantu Anda merawat tanaman kesayangan dengan lebih baik lagi, ya.

Anda juga bisa mendapatkan berbagai peralatan bertanam yang berkualitas hanya di Ruparupa, lho. Jangan lewatkan berbagai promo menariknya pada berbagai kategori produk rumah tangga khusus untuk Anda. Yuk, buat tanaman hias di rumah tumbuh lebih subur bersama kami.