Tips Memperbaiki Sekring dan Konektor yang Bermasalah pada Kendaraan

0
7665
Sekring & konektor

Komponen listrik pada kendaraan tentu berperan besar untuk keselamatan pengendara seperti sekring dan konektor. Jika dua hal ini mengalami kendala maka yang terjadi adalah kendaraan tidak bisa Anda gunakan secara maksimal. Jika terjadi kerusakan, mesin kendaraan bisa mogok ataupun komponen kelistrikan dalam kendaraan tidak bisa Anda nyalakan. Ketika tegangan tidak mengalir ke salah satu sistem kelistrikan yang ada pada kendaraan maka salah satu penyebabnya adalah sekring yang putus.

Adanya sekring cadangan pada kotak fuse akan membantu. Sayangnya jika tidak ada cadangan bagaimana cara memperbaiki sekring dan konektor yang bermasalah ini? Berikut merupakan tips memperbaiki masalah sekring yang terputus pada mobil. Hanya saja perlu Anda ingat bahwa cara ini merupakan cara alternatif ketika kondisi urgent atau berhenti di tengah jalan dan tidak ada bengkel. Standardnya adalah sebaiknya Anda mengganti sekring ataupun konektor tersebut dengan yang baru.

Ruparupa Banner

Memperbaiki Sekring dan Konektor Putus Saat Kondisi Darurat

1. Cek Kondisi Sekring atau Fuse

sekring pipih
Bussmann Sekring Pipih Mini Assortment

Nama lain sekring adalah fuse. Cek terlebih dahulu bagaimana kondisinya dan ketika memang sudah Anda temukan dalam kondisi rusak maka sebaiknya cabut sekring tersebut dari soketnya. Namun, dalam mencabut harus hati-hati karena sekring yang putus kemudian Anda tarik bisa jadi masih ada lempengan yang tertinggal. Tarik secara perlahan agar tidak menambah pekerjaan karena lempengan yang lepas.

2. Perbaiki Menggunakan Serat Kabel Bekas

sekring
Bussmann Set Sekring Tabung Sfe 20a

Pertolongan pertama jika sekring dan konektor yang bermasalah adalah dengan memperbaikinya menggunakan serat kabel bekas. Bisa juga menggunakan bahan yang sejenis atau yang bisa menghantarkan arus listrik. Barulah setelah bahan serat kabel sudah tersedia, Anda bisa melilitkan kedua konektor sekring dengan cara mengikatnya di kedua sisi.

Baca Juga:   Tips Memilih Oli & Pelumas untuk Kendaraan

Ada satu catatan penting yang patut Anda ketahui ketika memperbaiki sekring dan konektor. Segera ganti sekring tersebut dengan yang baru jika sudah memungkinkan menemukan bengkel atau penjual sekring. Sebab, cara ini adalah cara yang bisa Anda gunakan untuk kondisi darurat. Jika memperbaikinya dengan menggunakan kabel bekas maka bisa bahaya untuk pengendara dan membuat sistem kelistrikan pada kendaraan terganggu.

Serat kabel yang telah Anda pasang tadi bisa jadi memiliki arus yang lebih besar jika dibandingkan dengan kapasitas sekring tersebut. Saat kondisi seperti ini Anda biarkan terlalu lama maka arus besar akan melewati kabel yang tidak sesuai dan mengakibatkan kebakaran. Jadi, cara ini hanyalah cara atau pertolongan pertama untuk kondisi darurat.

Tips Memilih Sekring dan Konektor yang Berkualitas

sekring
Bussmann Sekring Pipih Atm Mini 5a

Sekring memang benda kecil tetapi memiliki fungsi besar untuk kendaraan. Jika salah beli bahkan mengakibatkan kebakaran pada kendaaraan Anda. Sehingga wajib rasanya untuk tahu bagaimana cara membeli sekring dan konektor dari jenis, warna dan juga batas besar aliran listriknya. Setidaknya ada 6 macam sekring yaitu standar dengan LED, sekring mini, sekring micro, sekring mini dengan LED, sekring maxi dan sekring standar. Apa bedanya?

Perbedaan dari satu sekring dengan lainnya adalah berdasarkan penampang kaki sekring serta jenis mobil atau motor yang Anda miliki. Sementara untuk jenis standarnya sudah global seluruh dunia. Sama halnya seperti warna sekring yang meliputi warna coklat dengan 7.5A, warna krem dengan 5A, warna kuning dengan 20A, warna merah dengan 10A, warna hijau dengan 25A, bening atau putih dengan 25A dan biru dengan 15A. Jika ingin membeli sekring yang bagus sebaiknya memilih di bawah batas listriknya. Ketika Anda membeli sekring 10A kemudian Anda pasang pada 5A maka akan sering putus atau merusak piranti yang sebenarnya membutuhkan setrum.

Bussmann Set Sekring Tabung 6 Pcs

Perlu Anda tahu juga bahwa cara kerja sekring dan konektor ini saling mendukung satu sama lain. Cara kerja dari sekring adalah ketika dalam satu rangkaian listrik kendaraan Anda terjadi kelebihan muatan arus listrik maka akan sekring akan terputus sehingga listrik bisa berhenti mengalir. Berbeda halnya jika yang Anda alami adalah sekring sering rusak maka bisa jadi penyebabnya adalah masalah pada sistem kelistrikan.

Baca Juga:   Tips Untuk Membeli Wiper & Bumper Berkualitas

Untuk kasus sekring yang sering meleleh maka hal ini bisa jadi karena kualitas dari sekring yang jelek. Maka dari itu dalam memilih sekring dan konektor sebaiknya Anda pertimbangkan dengan baik. Bisa juga disebabkan karena pemasangan yang kurang tepat dimana ada bagian yang longgar dan menimbulkan percikan bunga api. Ketika Anda memilih sekring, perhatikan kualitasnya dan tidak tertipu dengan harga yang murah.

Sistem kelistrikan yang bekerja pada kendaraan Anda akan menimbulkan panas. Jika bahan pembuat islator atau plastinya berkualitas rendah maka tidak bisa menahan panas dan berakibat meleleh. Sekring dan konektor ketika Anda pasang harus berhati-hati. Jika konektor yang Anda pasang longgar maka bisa mengakibatkan aliran arus yang tidak stabil dan juga menimbulkan adanya percikan api.

Tentu sangat disarankan jika Anda menyimpan sekring dan konektor cadangan di dalam bagasi kendaraan. Tujuannya adalah ketika terjadi putus sekring dan tidak menemukan bengkel, Anda bisa mengatasinya sendiri dengan mengganti sekring tersebut. Temukan dan beli sekring dan konektor di ruparupa.com karena kualitas yang terjamin untuk perawatan kendaraan Anda.

Editor: Sharon Suryaatmadja