11 Makanan Diet yang Efektif Turunkan Berat Badan

0
6220
Sumber: pixabay.com

Menurunkan berat badan memang menjadi tantangan sendiri bagi yang sedang menjalankan program diet. Salah satu faktor utama yang perlu Anda perhatikan adalah konsumsi makanan harian Anda. Faktanya, memilih makanan diet memiliki peran penting dalam asupan kalori yang mempengaruhi berat badan Anda.

Olahraga saja pastinya tidak akan cukup untuk menciptakan tubuh idaman yang sehat dan ideal. Maka dari itu, pastikan Anda juga mengatur porsi dan jenis makanan yang Anda konsumsi untuk menurunkan berat badan Anda. Pasalnya, jenis makanan dan takaran harian yang sesuai akan memberikan rasa kenyang yang jauh lebih awet, menahan hasrat makan, dan mengurangi kadar lemak tubuh.

Ruparupa Banner

11 Makanan Diet Sehat yang Efektif Turunkan Berat Badan

Anda tidak perlu merasa khawatir terkait pemilihan makanan sehari-hari. Menjalani diet sehat bukan berarti Anda akan tersiksa dengan berbagai pilihan sayuran hijau saja. Melainkan, Anda dapat mencoba memvariasikan menu sesuai selera Anda agar tetap merasa nyaman tanpa tekanan sehingga Anda akan tetap konsistensi dalam perjalanan diet yang sehat. Tak hanya mengonsumsi makanan hijau secara teratur, namun asupan rendah kalori yang dapat memenuhi kebutuhan lemak baik harian yang sehat untuk tubuh. Berikut merupakan 11 pilihan makanan diet sehat yang dapat Anda coba.

Oatmeal

Sumber: pixabay.com

Makanan diet yang satu ini memang kerap menjadi pilihan favorit sejuta umat. Oatmeal sendiri memiliki lebih banyak protein dan serat yang baik bila dikonsumsi sebagai pilihan sarapan pagi harian Anda. Meskipun rasa asalnya yang hambar, namun Anda dapat mencoba variasikan dengan beragam topping buah seperti blueberry, strawberry, pisang, kiwi, maupun buah-buahan kering yang beredar di pasaran. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan sirup maple yang memiliki rasa manis namun daya kalori yang lebih rendah, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh orang yang sedang diet.

Selain dengan menggunakan topping buah, Anda dapat mencoba variasi rasa asin dengan membuat menu oatmeal goreng sebagai pengganti nasi goreng. Proses pembuatannya juga cukup mudah seperti nasi goreng pada umumnya, hanya saja penggunaan nasi diganti dengan oatmeal yang belum dimasak. Untuk topping tambahannya sendiri dapat Anda sesuaikan dengan selera seperti telur, sosis, sayuran, dan lain sebagainya.

Dapatkan wajan antilengket serbaguna hanya di Ruparupa.com

Biji Chia

Sumber: pixabay.com

Masih seputaran menu yang berhubungan dengan oatmeal. Bagi para penggemar overnight oatmeal, pastinya sudah tidak asing lagi dengan kehadiran biji chia seed sebagai topping yang dapat mengenyangkan perut. Hal ini dikarenakan kandungan kadar protein yang tinggi dengan nutrisi kalori rendah yang dapat membantu menurunkan berat badan dengan mengurangi nafsu makanan serta keinginan untuk ngemil.

Selain sering menjadi teman kudapan overnight oatmeal, tahukah Anda bahwa biji chia juga dapat dikonsumsi dengan sendirinya seperti bubur. Caranya juga cukup mudah, Anda tinggal menyiapkan wadah kaca dengan penutup. Kemudian, Anda rendam chia seed dalam air dengan perbandingan 1: 16 selama 15 menit hingga chia seed mengembang dan mengental. Agar rasa yang dihasilkan tidak terlalu hambar, Anda dapat mencoba menggunakan susu sebagai pengganti air.

Baca Juga:   Ketahui Fungsi Alat Penyedot Dahak atau Phlegm Suction

Buah Beri

Sumber: unsplash.com

Buah beri memiliki kandungan serat tinggi yang baik untuk membantu penurunan berat badan. Khususnya pada buah blueberry yang memiliki serat dan kandungan antioksidan yang tinggi untuk membantu melawan radikal bebas. Selain itu, buah beri juga memiliki kandungan gula yang lebih sedikit daripada buah lainnya, sehingga sangat cocok bila dijadikan pilihan cemilan makanan diet sehat yang manis ataupun hanya sekedar pencuci mulut.

Buah beri sering menjadi topping pancake ataupun yogurt. Namun, sebenarnya Anda juga bisa membuat sereal buah dari buah beri. Tren ini kerap dikenal dengan sebutan Nature’s Cereal. Cara pembuatannya, Anda cukup menggabungkan air kelapa dengan buah beri secara bersamaan. Kemudian Anda konsumsi layaknya sedang memakan sereal pada umumnya. Rasanya yang manis dan asam membuat menu sereal ini tetap nikmat meskipun sedang menjalani proses diet sehat.

Yogurt

Sumber: pixabay.com

Produk susu cenderung memiliki kandungan protein yang lebih tinggi. Salah satunya adalah  pada produk yogurt. Yogurt sendiri juga memiliki kandungan probiotik tinggi sehingga dapat membantu meningkatkan kerja usus. Tak mengherankan lagi bila yogurt kerap menjadi opsi menu makanan diet sehat untuk menurunkan berat badan.

Yogurt terdiri menjadi dua macam, yaitu yogurt biasa dan greek yogurt. Meskipun sama-sama memiliki kandungan protein dan probiotik, namun greek yogurt memiliki kandungan protein dan asam yang lebih tinggi sehingga membantu menahan rasa kenyang lebih lama.  Jika Anda sedang dalam tahapan menurunkan berat badan obesitas dan diabetes, maka sebaiknya Anda mengindari yogurt rendah lemak karena memiliki kandungan gula yang lebih banyak.

Alpukat

Sumber: pixabay.com

Buah alpukat memang memiliki keunikan yang berbeda dengan buah lainnya. Pasalnya buah ini memiliki kandungan lemak sehat serta karbohidrat yang rendah sehingga sangat cocok untuk menemani menu diet harian Anda. Disamping itu, buah alpukat juga dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama karena hadirnya kandungan air dan serat yang baik sebagai penambah energi.

Mengonsumsi buah alpukat dapat membantu mengelola berat badan ideal karena pola kebutuhan gizi yang seimbang. Misalnya Anda dapat mencoba membuat avocado toast dengan cukup menyiapkan teflon antilengket. Pertama-tama, Anda dapat menghancurkan alpukat dengan garpu hingga menjadi puree. Kemudian, Anda taburi sedikit penyedap rasa yaitu garam dan lada. Agar rasa toast semakin wangi, Anda dapat memanggang roti tawar selama beberapa detik dengan olesan unsalted butter, sebelum Anda olesi dengan puree alpukat.

Telur

makanan diet telur
Sumber: unsplash.com

Makanan rendah kalori yang satu ini memang disarankan untuk dikonsumsi satu buah per harinya. Telur sendiri memiliki kandungan protein tinggi yang efektif untuk mambantu menahan rasa lapar. Tapi, jangan sampai mengonsumsi telur secara berlebihan karena dapat beresiko meningkatkan kadar kolesterol.

Untuk penyajiannya sendiri juga cukup mudah dan bervariasi. Anda dapat mencoba membuat telur rebus, scrambled egg, omelette, telur goreng, dan sebagainya. Selain sebagai sajian makanan utama, Anda juga dapat menjadikannya sebagai topping untuk sumber energi tambahan.

Tahu dan Tempe

Makanan khas Indonesia yang satu ini pastinya memiliki banyak sekali penggemar. Selain harganya yang terjangkau, proses pengolahannya juga tergolong mudah dan bervariasi. Pada dasarnya kedua makanan ini memiliki kandungan protein nabati yang baik untuk mengendalikan berat badan.

Baca Juga:   Cara Terapi Oksigen yang Tepat di Rumah

Kentang rebus

makanan diet kentang
Sumber: unsplash.com

Siapapun pasti sudah tidak asing lagi dengan menu yang satu ini. Alih-alih biasanya menemukan kentang goreng pada restoran siap saji ataupun tempat makan di cafe. Meskipun kentang kaya akan kandungan nutrisi yang sangat beragam. Namun, pengolahan yang salah juga akan berdampak buruk pada tubuh.

Pastikan Anda mulai mengolah kentang dengan cara yang sehat, ya. Misalnya dengan merebus kentang yang bisa membuat efek kenyang yang lebih lama. Jika Anda ingin mengonsumsi kentang goreng, maka Anda dapat mencoba untuk berinvestasi pada air fryer yang berkualitas untuk mengolah kentang goreng tanpa minyak dan tentunya lebih sehat. Investasi ini menjadikannya sempurna untuk membuat kudapan ala kentang yang baik untuk mengoptimalkan kesehatan tubuh serta menurunkan berat badan berlebih.

Ubi Jalar

makanan diet ubi jalar
Sumber: pixabay.com

Selain kentang, ubi juga bisa kamu pilih sebagai opsi pengganti nasi. Kamu dapat mengolah makanan ini dengan cara kukus ataupun panggang. Ubi jalar memiliki kandungan vitamin dan mineral yang tinggi sangat baik untuk kesehatan. Meskipun memiliki rasa yang manis, namun ubi jalan memiliki kadar kalori yang rendah sehingga sangat efektif dalam membantu proses diet.

Salmon

 makanan diet ikan salmon
Sumber: unsplash.com

Ikan salmon juga dapat kamu jadikan opsi dalam menu makanan diet sehat loh. Kandungan dari ikan salmon sendiri memiliki fungsi untuk memaksimalkan metabolisme dalam tubuh. Tidak hanya itu, kandungan asam lemak omega-3 juga sangat baik untuk kesehatan dan juga pereda peradangan.

Ikan salmon juga memiliki kadar protein yang cukup tinggi sehingga dapat membantu dalam mengendalikan nafsu makan agar tetap kenyang dalam waktu yang lebih lama. Umumnya, ikan salmon banyak diolah dengan cara di grilled dengan teflon antilengket hanya dengan menggunakan campuran marinasi dari garam dan lada. Karena tekstur dan rasa ikan salmon yang memang sedari dasarnya sudah ada khas wangi dan rasa yang nikmat tersendiri.

Sayuran Hijau

makanan diet sayuran hijau
Sumber: pixabay.com

Memperbanyak konsumsi sayuran hijau rupanya merupakan salah satu cara yang paling baik dan aman untuk menurun berat badan. Misalnya seperti brokoli, bayam, dan juga kangkung yang mengandung kadar kalori dan karbohidrat yang lebih rendah. Selain itu, kandungan serat yang sangat tinggi pada sayuran juga membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Sehingga Anda bisa mencoba mulai mengkonsumsi semangkok ragam sayuran hijau setiap harinya tanpa perlu takut merasa gemuk. Agar makanan tidak terasa hambar, Anda dapat mencoba resep seperti caesar salad, salad wrap, dan sebagainya.

Itu dia sejumlah pilihan makanan diet yang dapat Anda coba konsumsi setiap harinya. Untuk mendukung program diet Anda, ini dia sejumlah rekomendasi produk Ruparupa.com yang dapat Anda coba.

Dapatkan Klaz Air Fryer berkualitas hanya di Ruparupa.com

Ruparupa.com juga menyediakan beragam kebutuhan rumah tangga mulai dari furnitur hingga keperluan dapur. Yuk, segera kunjungi Ruparupa.com.