10 Makanan Khas Halloween dari Berbagai Negara

0
5569
makanan khas halloween
sumber: unsplash.com

Selain pesta kostum, ternyata banyak negara memiliki makanan khas Halloween. Tiap makanan khas ini memiliki beragam cita rasa dengan keunikannya masing-masing.

Tidak hanya manis, mereka juga menghadirkan hidangan dengan rasa asin dan pedas. Penasaran apa saja makanannya? Yuk, simak berikut ini. 

Ruparupa Banner

Makanan Khas Halloween dari Berbagai Negara

Tanpa berlama-lama lagi, berikut makanan khas Halloween dari berbagai negara yang harus kamu ketahui. 

1. Permen Apel yang Populer dari Amerika Serikat

Mungkin sebagian besar dari kamu sudah pernah melihat permen apel yang merupakan makanan khas Halloween paling populer. Pesta malam Halloween di Amerika rasanya kurang lengkap bila tidak ada permen apel ini, lho.

Lapisan luar permen apel terbuat dari gula lengket dengan tambahan sirup jagung, air, kayu manis, serta pewarna merah. Karena rasa manisnya, pastinya banyak anak-anak mengincar makanan satu ini.

makanan khas halloween
sumber: pixabay.com

2. Pão-por-Deus Makanan Khas Halloween dari Portugal

Banyak juga yang menamai makanan ini sebagai roti Tuhan. Dengan bentuk menyerupai bola kecil, kue ini berisi kelapa. Biasanya, kue Pao-por-Deus disantap pada hari Dia de Todos-os-Santos, yaitu “Hari Semua Orang Kudus” yang jatuh pada 1 November.

Selain itu, roti ini juga menggunakan sedikit rum, kulit lemon, dan vanilla sebagai komposisi pada bahan kue yang mereka buat. Sudah terbayangkan bagaimana wanginya?

pao por deus
sumber: pumpkin.pt

Untuk hasil yang maksimal, makanan ini bisa kamu buat dengan menggunakan rekomendasi oven berikut.

oven
Memoo Oven Toaster 9 Ltr – Dengan kapasitas 9 liter, kamu bisa membuat kue, biskuit, dan berbagai makanan lainnya dengan mudah

Cek di sini

3. Huesos de Santo yang Unik dari Spanyol

Makanan satu ini juga cukup populer, lho. Katanya, kamu tidak boleh melewatkan Fiambre yang nikmat ini pada saat perayaan Halloween. Makanan yang sering disebut “Tulang Suci” ini hadir dengan berbagai isian dan dilapisi dengan sirup.

Baca Juga:   12 Ide Kostum Halloween Anak yang Lucu dan Menggemaskan
makanan-khas-halloween
sumber: My Karamell

4. Bonfire Toffee Makanan Khas Halloween dari Inggris

Suguhan manis ini merupakan makanan tradisional khas Halloween yang paling populer di seluruh wilayah Inggris. Makanan yang tampak menyeramkan ini ternyata terbuat dari black treacle, mentega, dan gula.

bonfire toffee
sumber: goodto.com

5. Barmbrack Makanan Khas Halloween dari Irlandia

Menjelang malam perayaan Halloween, rumah-rumah di Irlandia akan dipenuhi dengan wangi Barmbrack.

Bambrack adalah roti tradisional berisi kismis dan sultana yang proses pembuatannya mudah dan cepat.  Makanan ini sangat lezat bila kamu oleskan mentega terlebih dahulu sebelum menikmatinya. Wah, apakah kamu tergiur?

makanan khas halloween
sumber: taste of home

Nah, agar adonan kue bisa tercampur rata dan hemat waktu, kamu bisa menggunakan bantuan alat mixer, seperti yang kami rekomendasikan berikut ini.

mixer
Ariete Stand Mixer Retro 5.5l – Hijau

Cek di sini

6. Fiambre yang Unik dari Guatemala

Salad tradisional yang berasal dari Guatemala ini terkenal dengan sebutan Fiambre yang biasa disajikan dingin dengan 50 bahan di dalamnya.

Makanan ini tergolong cukup unik, karena biasanya, mereka hanya menyajikan makanan ini ketika merayakan hari orang mati dan hari semua orang kudus. Wow, menarik bukan?

fiambre
sumber: soy502.com

7. Pan de Muerto Makanan Khas Halloween dari Meksiko

Masyarakat Meksiko kerap menyiapkan makanan ini pada hari-hari menjelang “Hari Orang Mati”. Día de Muertos ini memiliki bentuk seperti roti gulung dengan rasa yang manis. 

Uniknya, mereka biasa menyantap Pan de Muerto di samping makam orang yang mereka cintai, sebagai tanda merayakan hidup mereka. Selain itu, mereka biasanya juga membuat adonan menyerupai tulang pada bagian atas roti tersebut.

Baca Juga:   Resep Cake Pops, Kue Halloween yang Unik dan Lezat
pan de muerto
sumber: happy vegannie
rak pendingin
Krischef Rak Pendingin 41x25x1.5cm

Cek di sini

rak pendingin kue
Krischef Rak Pendingin Kue 60x40x2.3 Cm

Cek di sini

8. Pan dei morti Cantik dari Italia

Tahukah kamu kalau makanan ini memiliki julukan “Kacang orang mati?” Soalnya, seluruh orang Italia hanya konsumsi makanan oval ini pada tanggal 2 November, yang mana merupakan “Hari Semua Jiwa” atau biasa disebut Commemorazione dei defunti

Pan dei morti terbuat dari kacang almond yang digilis, kacang pinus, kayu manis, dan kulit lemon. Untuk kamu yang gemar dengan makanan mengandung kacang-kacangan, rasanya hidangan ini patut kamu coba.

makanan khas halloween
sumber: scattidigusto

9. Guaga de pan Unik dari Ekuador 

Makanan khas Halloween berikutnya datang dari negara Ekuador. Dengan bentuknya yang menyerupai anak balita dan dihias dengan krim warna-warni, Guaga de pan dibuat untuk memperingati tradisi “Hari Kematian”.

Biasanya, kue ini memiliki isian jelly manis dan terbuat dari roti gandum.

roti tradisional halloween
sumber: quericavida.com

10. Soul Cakes dari Inggris 

Salah satu makanan tradisional Halloween dari Inggris adalah Soul Cakes. Kue yang terbuat dari jahe, kayu manis, dan pala sudah ada sejak abad pertengahan dan dibagikan secara pintu ke pintu untuk mendoakan nyawa orang yang telah meninggal.

kue khas halloween
sumber: theenglishkitchen.co

Wah, menarik banget, kan? Apakah kamu sudah merencanakan hidangan apa yang akan disiapkan untuk pesta Halloween tanggal 31 Oktober mendatang?

Bila ya, gunakan tempat sajian makanan yang cantik dan berkualitas. Jadinya, hidangan kamu akan terlihat lebih menarik. 

Temukan berbagai alat saji kekinian hemat hingga 50% KLIK DI SINI

Situs belanja online ruparupa.com menjual berbagai peralatan makan, dekorasi ruangan, hingga furnitur berkualitas dari merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Krisbow, Informa, dan masih banyak lagi.