7 Rekomendasi Variety Show Korea Populer

0
7783

Tidak hanya drama Korea  yang bisa jadi teman untuk menghabiskan akhir pekan. Acara variety show Korea juga tidak kalah menarik, nih. Bahkan, banyak orang yang lebih senang menonton variety show daripada drama dan film.

Variety show Korea biasanya memiliki konsep yang menghibur dan bisa mengocok perut dengan aksi-aksi lucu para aktor dan aktrisnya. Tidak heran jika banyak penonton yang tertawa hingga meneteskan air mata saat menyaksikannya.

Ruparupa Banner

Dengan kepopuleran program variety show Korea ini, para produser pun berlomba-lomba menghadirkan tayangan berkualitas dengan konsep unik yang menghibur.

Apa Saja Variety Show Korea Terbaik?

Nah, bagi kamu yang mencari tontonan menarik di akhir pekan, berikut kami berikan beberapa rekomendasi variety show Korea terbaik khusus buat kamu.

1. Running Man

Tidak dapat dipungkiri, Running Man termasuk salah satu jajaran variety show Korea Selatan yang paling populer di kalangan penggemar dalam negeri maupun internasional.

Bagaimana tidak, program televisi SBS ini telah berlangsung sejak 2010 ini selalu hadir untuk menghibur para penggemar setiap akhir pekan.

Acara yang sudah tayang hampir 11 tahun ini biasanya berdurasi 90 menit. Nah, acara ini dipenuhi aktor dan aktris terkenal Korea, yaitu Yoo Jae Seok, Ji Seok Jin, Song Ji Hyo, Kim Jong Kook, Yang Se Chan, HaHa, dan Jeon So Min.

Berkonsep acara untuk menyelesaikan misi tertentu, variety satu ini dijamin akan mengocok perut kamu dengan aksi konyol para pemainnya.

variety show korea running man
Instagram: @sbs_runningman_sbs

2. New Journey to the West

Variety satu dari TvN ini terinspirasi dari novel China berjudul mirip, yakni Journey to the West. Setiap musimnya tayangan ini menghadirkan konsep baru dengan mendandani para pemainnya menjadi karakter lucu.

Baca Juga:   Tips Desain Apartemen ala Korea yang Unik

Lalu, para karakter ini memiliki misi untuk mengumpulkan bola naga buat mendapatkan keinginan mereka di akhir setiap musimnya.

Dikabarkan program satu ini akan memasuki musim ke sembilan dengan cast tetap, yakni Kang Ho Dong, Song Mino, Eun Ji won, Cho Kyu Hyun, P.O, Lee Soo Geun, dan cast lama yang akhirnya kembali, yaitu Ahn Jae Hyun.

new journey to the west
Instagram: @tving.official

3. 2 Days 1 Night

Satu lagi variety show legendaris di Korea sejak tahun 2007, yaitu 2 Days 1 Night. Tayangan ini  sudah memasuki musim keempat dengan cast yang baru, yaitu DinDin, Moon Se Yoon, Yeon Jung Hoon, Ravi, Kim Jeong Min, dan member baru, Na In Woo yang menggantikan posisi Kim Seon Ho.

Setiap minggunya acara ini selalu hadir dengan permainan menarik untuk memperebutkan makan siang dan malam. Jadi, kalau kamu mencari hiburan yang seru, kamu wajib nonton tayangan satu ini.

2 days 1 nighr variety show
Instagram: @kbs_unicorn

4. Knowing Brothers

Acara asal Korea ini memiliki 8 anggota dengan rentang umur yang beragam. Berkonsep seperti berada di sebuah sekolah, acara ini sering mengundang bintang tamu yang sedang naik daun.

Uniknya, di variety show satu ini kamu bisa berbicara secara informal, bahkan kepada orang yang lebih tua layaknya teman sebaya.

variety show knowing brothers
Sumber: Channel Korea

5. Amazing Saturday

Amazing Saturday merupakan salah satu variety show Korea yang sedang naik daun. Acara yang sudah tayang selama 4 tahun ini cocok buat para penyuka musik. Acara ini memiliki konsep menebak lirik lagu untuk mendapatkan makanan dan cemilan.

Mungkin terdengar mudah dan sederhana, tapi kadang pada member kesulitan ketika mendapatkan lagu yang tidak mudah untuk didengar. Inilah yang membuat acara ini terlihat jadi seru.

Setiapp minggunya acara ini juga menghadirkan selebriti Korea terkenal hingga idol group untuk meramaikan suasana.

Baca Juga:   8 Lagu BTS Paling Populer Dan Penuh Semangat
amazing saturday
Instagram: @amazingsat_official

6. Three Meals a Day

Siapa sih yang tidak kenal dengan Na Young Seok atau Na PD? Setiap penggemar acara hiburan Korea pasti mengenal sosok produser terkenal ini. Selain menjadi produser New Journey to the West, Na PD juga memproduksi acara hiburan Three Meals a Day.

Program ini memiliki konsep dimana pada cast akan berusaha membuat makanan 3 kali sehari dengan bahan-bahan yang seadanya di sebuah desa.

Musim terbaru dari program ini, yaitu Three Meals a Day: Doctor yang menghadirkan cast Hospital Playlist, yakni Jeon Mido, Yoo Yeon Seok, Kim Dae Myung, Jo Jung Seok, dan Jung Kyung Ho.

Program ini cukup terkenal, loh bahkan pernah memenangkan penghargaan bergengsi, seperti Baeksang Art Awards ke-51. Jadi, buat kamu yang suka acara masak, kamu wajib nonton tayangan ini.

three meals a day hospital playlist
Instagram: @tvn_joy

7. House on Wheels

House on Wheels merupakan salah satu variety show Korea dengan konsep yang unik. Acara ini pertama kali tayang di TvN pada 11 Juni 2020. Sekarang sudah memiliki beberapa member, seperti Sung Dong ill, Kim Hee Won, Yeo Jin Goo, Im Si Wan, dan Gong Myung.

Konsep acara ini membawa para member bepergian dengan menggunakan rumah beroda. Kemudian, mereka akan mengajak tamu untuk mampir ke rumah berjalan ini sambil menikmati pemandangan dan makanan yang menggugah selera.

house on wheels variety show korea
Instagram: @viuindonesia

Nah, itu tadi beberapa rekomendasi variety show Korea populer untuk menghibur kamu di kala akhir pekan tiba.

Untuk merasakan pengalaman menonton yang lebih menyenangkan dan nyaman, kamu bisa menggunakan beberapa produk rekomendasi berikut dari Ruparupa.com.

tv LED
Sony 85 Inci Led 4k Smart Tv Xr-85x95j – Hitam

Beli di sini

bean bag
Soleil Cover Bean Bag Boot

Beli di sini

mesin pembuat popcorn
Ariete Mesin Pembuat Pop Corn

Beli di sini

chatime
Chatime 1 Ltr Honey Lemon Gede Banget

Beli di sini