Tips Membeli Meja Kursi Anak Informa Terbaik

0
1372
meja kursi anak informa

Melatih kemandirian anak memang bisa dengan berbagai cara, salah satunya melalui media meja kursi anak Informa.

Melalui media sarana ini secara tidak langsung akan menstimulus si kecil untuk menempatkan sesuatu pada tempatnya. Baik itu meja untuk belajar, meja untuk makan ataupun untuk tempat mainannya.

Ruparupa Banner

Untuk mendapatkan yang terbaik pastikan untuk membeli produk yang terpercaya dan pada platform yang tepat.

Tips Membeli Meja Kursi Anak Ruparupa

Yuk liat daftar perabotan berikut ini yang mana bisa menjadi rekomendasi untuk kamu

meja kursi anak Informa
Source: Informa

1. Layout

Sebelum memilih perabotan, pahami dulu layout dari ruangan tempat peletakan meja kursi anak Informa. Sebaiknya tidak meletakkan meja belajar di tempat yang memiliki arus lalu lalang tinggi ataupun terlalu bising. Karena hal ini bisa membuat anak lebih susah dalam berkonsentrasi.

Sebagai alternatif cobalah menempatkannya pada sudut ruangan yang bebas dari suara televisi atau hal yang membuat perhatian anak jadi teralihkan.

Perhatikan juga pencahayaan yang cukup untuk sesi belajar si anak. Pastikan penempatan meja kursi tersebut mendapat pencahayaan yang baik sehingga dalam belajar ia akan nyaman. Terkadang lampu yang ada di langi-langit ruangan bisa menciptakan bayangan yang mengganggu anak ketika menulis atau menggambar. Sehingga penambahan lampu meja penting untuk digunakan agar bisa memberi cahaya yang pas untuk mata anak-anak.

2. Perhatikan Ukuran

Ukuran meja belajar untuk anak usia TK dan SD pasti berbeda-beda. Sebaiknya tidak memaksakan memberi meja kursi anak ruparupa yang terlalu besar ataupun kecil. Kamu bisa mencocokkan dengan postur tubuh anak agar mereka nyaman saat belajar. Ada beberapa penjelasan mengenai tinggi kursi dan meja yang direkomendasikan agar sesuai dengan tinggi seseorang.

Baca Juga:   7 Rekomendasi Sofa Tidur 3 Dudukan Informa Terbaik di Tahun 2023

Jika memiliki tinggi badan antara 100 hingga 115 cm maka tinggi kursi yang tepat adalah 26 cm dan meja berukuran 46 cm. Sementara untuk tinggi badan 115 hingga 130 cm, tinggi kursi yang cocok adalah 30 cm dan meja 52 cm. Untuk tinggi badan 130 hingga 145 cm, kamu bisa memilih tinggi kursi 34 cm dan meja 58 cm. Sementara tinggi badan 145 hingga 160 cm maka tinggi kursi yang direkomendasikan adalah 38 cm dan meja berukuran 64 cm.

3. Kebutuhan Anak

meja kursi anak Informa
Beli disini

Memilih meja kursi anak Informa harus sesuai dengan kebutuhan si anak. Jika masih duduk di bangku TK, kamu bisa memilih meja dengan ukuran cukup besar dan luas karena kegiatan anak TK biasanya lumayan banyak. Seperti mewarnai dan menggambar.

Pasalnya anak-anak akan membutuhkan tempat untuk meletakkan perlengkapan mereka. Sementara untuk anak SD lebih banyak membutuhkan meja belajar dengan tempat penyimpanan agar bisa meletakkan buku paket, buku tulis dan peralatan lainnya.

Bukan hanya pada meja saja yang harus dipertimbangkan. Tetapi kamu bisa memilih kursi yang nyaman karena berperan besar untuk kenyamanan serta menjaga postur tubuh anak tetap baik. Pastikan bahwa anak bisa menapakkan kakinya di lantai dan tinggi meja juga harus melebihi sekitar 20 cm jika dibandingkan kursi.

Baca Juga:   Sudah Tahu Tren Interior Terbaru dari Informa?

4. Kesukaan Anak

Beli disini

Karena model atau desain meja kursi anak Informa bisa memberi motivasi kepada mereka dalam belajar, ketahui apa yang mereka sukai. Bukan hanya fokus pada fungsinya tetapi kamu bisa memilih meja belajar favorit anak-anak.

Mereka cenderung melihat motif dan bentuknya yang lucu. Jika meja atau kursi memiliki karakter kesukaan anak bukan tidak mungkin mereka jadi lebih semangat serta termotivasi untuk lebih giat belajar. Sebaiknya kamu juga tidak mengabaikan kenyamanan dan juga keamanan si anak saat menggunakan meja kursi tersebut.

Selain beberapa tips ini untuk menemukan meja kursi anak Informa yang terbaik, Anda juga bisa memilih yang custom made. Artinya, meja belajar ini bisa Anda pesan sesuai dengan keinginan baik dari bahan, desain atau bentuk, warna hingga ukurannya. Berikan meja dan kursi yang tepat untuk anak agar mereka tidak mengalami gangguan tulang atau postur ketika dewasa nanti. Sebab posisi duduk saat belajar sangatlah berpengaruh pada kesehatan mata dan tulangnya.

Berbagai macam model atau desain kekinian meja anak Informa bisa Anda dapatkan di ruparupa.com. Selain kualitasnya yang bagus, ruparupa juga menawarkan banyak promo serta harga menarik di setiap kategori. Mulai dari kebutuhan rumah tangga, otomotif, peralatan dapur, peralatan untuk anak-anak dan lain sebagainya. Segera dapatkan meja kursi anak berkualitas di ruparupa.com.

Editor: Cindy Halida Tanuwidjaja