Tata cara makan atau dikenal dengan istilah table manner adalah etika yang dilakukan pada saat makan dalam acara resmi. Selain mengatur etika di meja makan saat jamuan makan resmi, table manner juga mengatur tentang peralatan makan yang digunakan. Dengan latar belakang yang berbeda, tentu menghasilkan tata cara makan yang berbeda juga, namun ada beberapa hal mendasar dalam etika makan yang selayaknya diketahui oleh semua orang saat mengikuti jamuan resmi.
Contents
Etika di meja makan
Bagi beberapa orang, sopan santun saat berada di meja makan menunjukkan intelektualitas seseorang. Karena etika makan tidak bisa dibentuk secara tiba-tiba dan memerlukan proses pembelajaran yang panjang agar terlihat lebih natural. Sebenarnya etika di meja makan cukup sederhana, beberapa hal yang dapat dipelajari adalah cara duduk yang tegak dan tidak bersandar pada sandaran kursi, tidak meletakkan siku pada meja makan dan menggunakan serbet di pangkuan.
Etika saat makan
Sekali lagi, aturan makan di beberapa negara memiliki sedikit perbedaan, namun pada dasarnya, etika saat makan jamuan resmi antara lain:
- Tunggu hingga Tuan Rumah mempersilahkan makan
- Makan tanpa bersuara
- Kunyah makanan dengan mulut yang tertutup
- Tutup mulut dengan serbet saat batuk ataupun bersin
- Tidak memainkan peralatan makan
- Jangan meniup sup atau makanan yang masih panas, lebih baik aduk-aduk sup sebentar hingga uap panas hilang
- Minta ijin kepada Tuan Rumah saat akan meninggalkan meja makan
- Tidak menerima telepon ataupun memperbaiki riasan saat berada di meja makan
- Jangan mengambil atau meminta makanan dari piring orang lain
- Habiskan makanan di dalam mulut sebelum minum
- Usahakan untuk tidak menambahkan bumbu seperti garam atau lada ke dalam makanan, karena dianggap menghina chef
- Anda bisa menyisakan sedikit makanan jika tidak ingin atau tidak bisa menghabiskannya
- Jangan lupa untuk mengatakan kata ‘tolong’ dan ‘terima kasih’ setiap Anda meminta bantuan
Berikut susunan peralatan makan
Jangan lupa letakkan alat makan Anda setelah selesai makan
Sudah siap untuk ikut makan dalam acara jamuan resmi? Atau Anda ingin mengundang seseorang untuk hadir dalam jamuan resmi yang Anda buat? Jangan lupa untuk melengkapi berbagai peralatan makan berkualitas dari Ruparupa.com.