Perabot Dressing Room Minimalis
9 Perabot Dressing Room Minimalis Di Bawah Rp500 Ribu

Punya dressing room alias ruang rias di rumah tentu menyenangkan. Apalagi, area khusus ini bisa menjadi tempat buat merias, memilih pakaian, serta mengekspresikan diri kita. Namun, apa saja perlengkapan yang kita butuhkan untuk membuat ruang rias jadi lebih rapi dan estetik? Simak berikut ini.

1. Rak dan Lemari

Fungsi lemari untuk menyimpan seluruh jenis pakaian yang kamu miliki. Nah, agar semakin rapi, kamu juga bisa menambahkan rak dengan banyak sekat. Rak ini dapat digunakan sebagai meja rias, serta tempat penyimpanan perlengkapan lainnya, seperti handuk, kosmetik, dan aksesori.

2. Gantungan Baju

Ada beberapa jenis pakaian yang tidak dapat dilipat di dalam lemari, seperti gaun dan sweater. Oleh karena itu, kamu wajib menyediakan gantungan baju di dalam dressing room agar terlihat lebih rapi. Kamu juga dapat menggunakannya untuk menggantung tas dan topi, lho.

3. Cermin

Meletakkan cermin di sudut ruangan tidak hanya memberikan kesan luas. Kamu juga bisa memanfaatkannya sebagai tempat untuk merapikan diri. Selain itu, cermin juga dapat membantu kamu dalam memilih pakaian yang akan digunakan setiap hari.

alat-dapur-rev-banner-sisip-stl-desktop