peralatan gaming di rumah

7 Peralatan Gaming Buat Pemula yang Wajib Punya

eSports telah menjadi salah satu pilihan permainan game online yang diminati berbagai kalangan di seluruh dunia. Gak cuma sebagai hobi, game online juga dipilih sebagai karier profesional bagi anak muda sekarang ini.


Gak heran kalau seorang gamer ingin menciptakan ruang atau kamar gaming dengan desain setup interior idamannya. Selain membuat betah di rumah, kamar yang nyaman juga bikin lebih kreatif, lho! Namun, faktanya merancang skema ruangan game memiliki tantangan tersendiri. Selain perlu perlengkapan game, menata ruangan agar terlihat nyaman dan enak dipandang juga perlu diperhatikan. 


Lantas, seperti apa desain kamar gaming?


Salah satu desain kamar gaming yang jadi favorit  banyak orang adalah kamar gaming minimalis. Soalnya, meski punya space yang kecil, kamu tetap bisa membuat ruangan yang nyaman.

Tenang, gak harus membeli furnitur yang berlebihan. Kamu bis kok  menggunakan alternatif rak dinding kayu untuk menata seluruh perlengkapan game kamu. Selain menghemat tempat, kamar gaming-mu juga jadi terlihat lebih rapi dan estetik. 


Selain itu, desain kamar gaming simple dengan LED juga diminati banyak orang. Desain satu ini memang cukup tricky. Namun, kamu bisa memakai sentuhan lampu LED warna biru pada meja hitam. Lalu, gunakan rak besi di sampingnya untuk menciptakan kesan elegan.

desain kamar mandi

Pastikan juga kamu memakai kursi gaming yang nyaman dengan warna lebih terang, seperti merah atau biru. Gak cuman nyaman, kursi gaming dapat memberikan kesan yang menarik di dalam ruangan, lho!

alat-dapur-banner-sisip-desktop

Apa saja perlengkapan kamar gaming yang dibutuhkan?


Kali ini, kami sudah mengumpulkan beberapa rekomendasi perlengkapan gaming yang bisa kamu miliki di rumah. 


1. Laptop atau PC 


Peralatan gaming pertama yang wajib kamu miliki adalah laptop atau komputer dengan spesifikasi yang memadai. Kamu harus memilih komputer dengan spesifikasi minimum sebagai berikut.

- Processor: Intel Core i5-6600K @ 3.5Hz

- RAM: 8 GB

- Graphic: NVIDIA GeForce GTX 1070 8GB

- Hard Drive: 500 GB SSD


Jika ingin lebih praktis dan menghemat tempat, kamu bisa menggunakan laptop. Namun, kalau ingin pengalaman gaming jadi lebih seru, cobalah menggunakan set komputer lengkap, mulai dari monitor hingga CPU yang bisa kamu rakit sendiri.

2. Meja gaming atau komputer


Tentunya, layar monitor dan komputer perlu diletakkan di tempat yang aman dan memadai. Untuk itu, kamu harus memiliki meja dengan permukaan cukup luas agar bisa menampung seluruh peralatan gaming.

meja komputer gaming

Pastikan kamu memilih meja gaming yang memiliki slot khusus untuk meletakkan beberapa peralatan gaming, seperti monitor, keyboard, CPU, serta tempat botol minum. Ini dia rekomendasi meja gaming terbaik yang bisa kamu beli.

3. Kursi Gaming


Agar lebih seru saat bermain, kamu perlu memilih kursi gaming terbaik. Pilih kursi dengan bantalan empuk, memiliki sandaran lengan dan kepala, dilengkapi dengan roda, serta ketinggiannya dapat diatur. Selain memakai kursi gaming, kamu juga tetap bisa memilih kursi kantor yang memiliki fitur lengkap dan dudukan empuk.

ruang gaming di rumah

Berikut ini rekomendasi kursi gaming yang bisa kamu beli.

4. Keyboard


Saat terlalu fokus bermain game, terkadang kamu tidak sadar menekan tombol keyboard terlalu kencang. Inilah yang membuat keyboard jadi mudah rusak.  Lebih baik  gunakan keyboard eksternal yang bisa kamu sambungkan ke laptop dan PC menggunakan kabel USB atau secara wireless dengan bluetooth. Kamu juga bisa memakai keyboard khusus gaming yang punya ukuran full atau 60% saja agar lebih ringkas.  Jadinya, kamu bisa main game dengan lebih seru, lho.

body-image-desktop-keyboard-gaming

5. Mouse


Peralatan gaming yang juga tidak kalah pentingnya adalah mouse. Banyak sekali game PC yang mengharuskan kamu menggunakan mouse untuk memainkannya. Sedangkan bila kita memakai touchpad di laptop, justru akan menghambat gerakan kita.  Oleh karena itu, pilihlah mouse dengan kualitas dan kecepatan yang baik. Pastikan kamu memilih dots per inch (dpi) yang tepat, seperti berikut ini. 


- 1000 - 1600 DPI untuk game MMOs dan RPG.

- 400 - 1000 DPI untuk game FPS atau jenis tembak-tembakan lainnya.

- 400 - 800 DPI untuk game MOBA

- 1000 - 1200 DPI untuk game Real-time Strategy


Selain itu, pilihlah mouse yang tidak terlalu berat dan ukurannya pas di tangan agar lebih nyaman dan tidak mudah lelah.

mouse main game

6. Headset


Audio menjadi salah satu hal terpenting yang mendukung jalannya permainan, khususnya pada game FPS. Jadi, kamu perlu menggunakan headset untuk dapat mendengarkan dengan jelas berbagai suara, seperti langkah kaki, asal suara tembakan, atau petunjuk-petunjuk lainnya.

headset gaming

Pilih headset dengan teknologi surround sound agar bisa mendapatkan efek suara yang menyeluruh dari segala sisi. Hal ini bisa membuat kamu merasa seakan-akan berada di dalam game yang sedang dimainkan, bukan?  Gunakan juga headset yang dilengkapi dengan mic dan fitur noise-cancelling agar suara berisik dari luar tidak ikut masuk dan terdengar dalam game. 


7. Mouse pad


Kamu juga memerlukan mouse pad atau alas untuk menggunakan mouse saat bermain game. Jika tidak menggunakannya, sensitivitas mouse bisa jadi berkurang. Pilihlah mouse pad dengan area gerak yang cukup luas agar kamu bisa menggerakkan mouse lebih leluasa. Kamu bisa menggunakan yang berukuran besar, yaitu sekitar 40 x 90 cm dan dilengkapi dengan lampu LED RGB, seperti yang berikut ini.

mouse pad game

Nah, itulah ketujuh peralatan gaming yang wajib kamu miliki untuk menjadi seorang gamers pemula. Jadi, pastikan kamu memakai perlengkapan yang sesuai dengan kebutuhan dan desain kamar gaming, ya.