kado untuk anak perempuan

15 Ide Kado Untuk Anak Perempuan Paling Berkesan dan Bermanfaat, Dijamin Suka!

Mempersiapkan kado untuk anak perempuan yang berulang tahun dapat menjadi kegiatan yang menyenangkan bagi para orang tua. Tentunya, ini pun akan menjadi momen yang menyenangkan buat si kecil.

Namun, memilih kado untuk anak perempuan tidak boleh sembarangan, lho! Kamu juga perlu nih menyesuaikan dengan umur mereka, lho! Soalnya, ada beberapa kado yang kurang cocok untuk anak usia tertentu.

Tapi tenang saja, kami punya beberapa rekomendasi kado yang tepat buat anak perempuan kamu.


Nah, daftar kado ini bisa kamu masukkan ke Gift Registry ruparupa yang nantinya bisa jadi inspirasi buat kamu ke depannya, lho! Baik saat kamu mencari kado atau ketika ada teman kamu yang menanyakan kebutuhan kamu.


Soalnya, fitur ini akan membantu kamu membuat daftar ide hadiah yang dibutuhkan. Nantinya, kamu bisa membagikan isi daftar tersebut ke orang-orang terdekat.

banner-gift-sisip-desktop

Nah, biar kamu tidak salah pilih, kami punya nih beberapa daftar rekomendasi hadiah untuk anak perempuan sesuai umur mereka.  

Rekomendasi kado untuk anak perempuan 0-5 tahun

Bila si penerima kado masih balita, kamu bisa nih memberikan beberapa mainan berikut ini.

1. Teether

Kado pertama adalah teether bayi yang merupakan sebuah mainan atau benda lunak untuk meredakan rasa gatal dan nyeri pada gusi bayi. Kamu bisa memberikan teether apabila mereka sudah mulai menggigit apa saja yang bisa dijangkau.

2. Kolam Renang Bayi

Melatih gerak refleks dan kebugaran tubuh si kecil juga bisa dilakukan dengan kegiatan berenang. Nah, kamu bisa menjadikan kolam renang bayi yang bisa dipompa sebagai kado. Jadi, sang ibu tidak perlu lagi mengajaknya berenang ke kolam renang umum. Berikut beberapa rekomendasi kolam renang bayi yang bisa kamu berikan.

3. Mainan Dapur Anak

Mainan kitchen set past akan disukai oleh anak perempuan. Dengan berbagai perlengkapan dapur yang ada, si kecil bisa mengeksplor banyak hal. Anak juga bisa mengetahui apa saja yang biasanya ada di dapur, lho! Jadi, hadiah satu ini cocok banget buat mereka, nih!

4. Mainan Susun


Model mainan satu ini punya berbagai bentuk, seperti ring, balok hingga pelangi. Mainan susun akan sangat bermanfaat buat si kecil dalam merangsang kreativitas, melatih koordinasi mata dan tangan, serta mengenal bentuk dan warna. Berikut rekomendasi mainan susun yang bisa jadi kado.

5. LEGO Duplo


Berbeda dari LEGO biasanya, LEGO Duplo memang direkomendasikan untuk anak-anak berusia 2-5 tahun. LEGO ini memiliki ukuran 2-8 kali lebih besar dengan warna yang beragam dan variasi model. Gak cuma itu, mainan ini dapat mengembangkan motorik dan daya imajinatif si kecil. Berikut beberapa rekomendasi mainan LEGO Duplo yang bisa jadi hadiah.

Rekomendasi kado untuk anak perempuan 5-7 tahun

Untuk anak berusia 5-7 tahun, kamu bisa memberikan hadiah seperti berikut ini.

1. Puzzle

Tidak dapat dipungkiri kalau puzzle menjadi salah satu mainan favorit banyak orang, termasuk anak-anak. Mainan satu ini memiliki berbagai bentuk dan tingkat kesulitan yang berbeda-beda.

Selain menyenangkan, ternyata bermain puzzle juga bisa memberikan banyak manfaat buat si kecil. Jadi, cocok untuk dimainkan oleh segala usia. Berikut beberapa rekomendasi mainan puzzle yang bisa kamu berikan buat si kecil.  

2. Boneka

Boneka menjadi salah satu mainan anak perempuan yang paling sering dibeli. Bentuknya yang lucu dan tekstur yang lembut membuat anak-anak gemar memainkan atau mengoleksinya, terutama anak perempuan. Kamu bisa memberikan boneka dengan bentuk hewan ataupun boneka bayi.

3. Barbie

Siapa yang tidak tahu Barbie? Boneka plastik yang satu ini sangat identik dengan anak perempuan. Wajahnya yang cantik dan unik, serta bajunya yang bisa diganti sesuai selera si pemilik, membuat anak perempuan suka memainkannya. Barbie dapat menjadi pilihan yang menarik untuk kado anak perempuan, lho!

4. My Little Pony

Selain Barbie, tokoh My Little Pony juga menjadi favorit anak perempuan. Banyak mainan yang mengambil tema My Little Pony, mulai dari boneka, tas, hingga tempat pensil.

5. Play Doh


Play doh adalah mainan anak berbentuk adonan plastisin yang hadir dalam berbagai warna menarik. Karena sifatnya yang lunak, mainan ini dapat diubah menjadi berbagai bentuk sesuai imajinasi si kecil. Nah, buat kado anak perempuan, kamu bisa memberikan play doh playset, seperti rekomendasi dibawah ini.

Rekomendasi kado untuk anak perempuan di atas 7 tahun

Nah, kalau anak perempuan sudah berusia di atas 7 tahun, biasanya mereka sudah mulai sekolah. Nah, kamu bisa memberikan beberapa mainan dan perlengkapan sekolah, seperti berikut ini.

1. Mainan Kosmetik

Anak perempuan pasti suka membuat aksesori sendiri, seperti kalung dan gelang. Bahkan, mereka juga sudah mulai bisa dandan. Nah, kamu bisa nih memberikan mainan kosmetik sebagai kado buat mereka.

2. LEGO

Bermain LEGO tidak hanya membuat anak senang, namun juga memiliki banyak manfaat lainnya. Permainan bongkar-pasang balok warna-warni hingga menjadi suatu bentuk ini dapat melatih kreativitas, konsentrasi, serta saraf sensorik dan motorik anak.

3. Alat Tulis dan Buku Gambar Berkarakter

Anak perempuan dikenal dengan kesukaannya terhadap barang yang berkarakter, seperti pada alat tulis, pensil warna, hingga buku gambar. Selain itu anak perempuan juga menyukai benda yang memiliki warna cerah dan menggemaskan.


Nah, kamu bisa nih memberi mereka hadiah-hadiah lucu seperti rekomendasi di bawah ini.

4. Tas Sekolah

Anak usia 7 tahun ke atas sudah mulai memasuki sekolah dasar. Tidak heran bila tas ransel menjadi barang yang paling penting. Bisanya, anak perempuan sangat menyukai tas dengan gambar atau warna yang lucu dan menarik. Nah, berikut beberapa rekomendasi tas sekolah yang bisa dijadikan kado untuk anak perempuan.

5. Sepeda


Kamu juga bisa memberikan sepeda sebagai hadiah untuk anak perempuan. Selain melatih otot, sepeda juga dapat menjadi mainan dikala anak bosan main di dalam rumah. Namun, jangan lupa juga memberikannya pelindung diri supaya mereka tetap bermain dengan aman. Nah, berikut beberapa rekomendasi sepeda untuk kado anak perempuan.