jenis panci

11 Jenis Panci dan Wajan serta Fungsinya yang Jarang Diketahui

Banyak orang yang lebih suka masak sendiri di rumah. Tidak heran bila mereka memiliki perlengkapan masak yang beraneka ragam. Soalnya, setiap jenis alat masak memiliki fungsi yang berbeda-beda, khususnya panci dan wajan.

Terkadang, wajan yang biasa kamu gunakan untuk menggoreng, tidak dapat dipakai lagi untuk memanggang makanan. Begitu juga dengan panci, tidak bisa kamu gunakan untuk mengukus.

Umumnya, panci dan wajan  terbuat dari bahan logam yang mampu untuk menghantarkan panas dengan baik. Bahan ini punya sifat sebagai konduktor.


Selain logam, bahan lain yang sering digunakan untuk membuat panci adalah aluminium, besi, dan baja. Namun, sekarang ada juga panci yang terbuat dari material carbon steel.


Panci biasanya berbentuk silinder dan agak mengecil pada bagian bawahnya. Agar kamu bisa memasak dengan aman dan mudah diangkat, pastikan memilih panci yang punya gagang, baik itu gagang tunggal maupun gagang yang terdapat di kedua sisinya.

Sedangkan wajan, biasanya berbentuk bulat dan lebih datar. Ada juga yang punya cekungan dalam atau yang disebut dengan wok.

Gak heran kalau model panci dan wajan berbeda-beda dan harus disesuaikan dengan kebutuhan saat memasak. 

Lantas, apa saja jenis panci dan wajan?

Agar tidak salah menggunakannya ketika memasak, simak beberapa jenis dan fungsi panci dan wajan berikut ini.

1. Panci sup atau stock pot

Kamu mungkin tidak asing lagi dengan panci satu ini. Panci ini berfungsi untuk membuat sup. Ukurannya pun beraneka ragam, yaitu dari 4 liter sampai 7 liter.

Semakin besar panci, maka bisa menampung lebih banyak kuah sup dan berbagai bahannya. Panci ini bisa merendam seluruh bahan masakan untuk sup kamu hingga terasa lebih lezat.

Nah, berikut rekomendasi panci sup yang bisa jadi pilihan.

2. Panci saus atau saucepan

Siapa yang sering masak mi instan menggunakan panci ini? Ternyata, fungsi sebenarnya dari panci ini adalah untuk saus, lho!

Panci saus atau saucepan punya ukuran yang jauh lebih kecil daripada panci sup dan juga gagang lebih panjang. Selain untuk saus, panci ini juga dapat kamu gunakan untuk merebus telur, mi, hingga memanaskan sisa sup.

Berikut rekomendasi panci saus dengan berbagai ukuran.

3. Panci presto

Sebagian besar orang akan sangat menyukai daging dengan tekstur yang lembut. Untuk mendapatkan hasil tersebut, kamu dapat menggunakan panci satu ini.
 

jenis panci

Panci presto memiliki pengaturan tekanan rendah hingga tinggi untuk membantu kamu memasak. Jika tekanan yang diberikan panci presto semakin tinggi, maka suhunya juga akan semakin meningkat.

4. Panci kukus

Banyak orang yang suka memasak makanan dengan cara dikukus demi mengubah pola makan jadi lebih sehat. Tentunya, untuk membuat makanan tersebut. kamu membutuhkan panci kukus ini.
 

jenis panci kukus

Fungsi panci kukus adalah membuat berbagai menu makanan sehari-hari, seperti dimsum, pepes, hingga kue. Kamu juga dapat menggunakannya untuk memanaskan sisa makanan di rumah.

5. Panci elektrik

Kalau model panci satu ini sudah dilengkapi dengan sistem pemanas. Jadi, kamu tidak perlu meletakkannya di atas kompor. Biasanya, panci ini digunakan untuk menyajikan hidangan berkuah di tengah meja makan, seperti shabu dan yakiniku.

Nah, berikut beberapa rekomendasi panci elektrik yang bisa kamu gunakan.  

alat-dapur-banner-sisip-desktop

Rekomendasi wajan yang wajib kamu siapkan di rumah

Berbeda dengan panci, wajan biasanya punya bentuk yang lebih datar. Alat satu ini bisa digunakan untuk menggoreng, mengukus, serta menumis makanan.

Nah, berikut rekomendasi jenis wajan yang bisa kamu gunakan.
 

6. Wajan wok

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan wajan yang sering disebut kuali ini, bukan? Sebenarnya, ini adalah jenis wajan wok, lho!

Berbeda dengan semua jenis panci dan wajan sebelumnya, wajan wok memiliki bagian dasar yang cekung dan dilengkapi oleh dua gagang agar mudah digenggam.

Kamu dapat menggunakan wajan ini untuk berbagai cara memasak, seperti menggoreng, mengukus, hingga menumis makanan.

7. Roasting pan atau wajan panggang

Kamu mungkin sering kebingungan saat mencari wadah yang tepat untuk dimasukkan ke dalam oven. Nah, wajan panggang atau roasting pan ini sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Roasting pan biasanya digunakan buat memanggang ayam, kalkun, steak, atau makanan lainnya di dalam oven. Tenang, lapisan wajannya sudah anti-lengket, sehingga aman buat berbagai hidangan.

8. Wajan penggorengan

Salah satu peralatan masak yang wajib ada di rumah adalah wajan penggorengan. Selain untuk menggoreng, wajan ini juga bisa buat memanggang dan menumis.

Biasanya, wajan ini berbentuk bulat dan memiliki bagian dasar yang rata. Selain itu, wajan juga dilengkapi dengan gagang panjang untuk memudahkan kamu saat memegangnya.

Nah, berikut rekomendasi wajan penggorengan yang bisa kamu gunakan.

9. Wajan besi cor atau cast iron skillet

Masih banyak orang yang sering menyamakan wajan satu ini dengan penggorengan. Padahal, keduanya memiliki perbedaa, lho! Cast iron skillet terbuat dari besi cor dan memiliki lapisan batu, sehingga bobotnya cenderung lebih berat.

Selain itu, wajan besi memiliki daya tahan panas yang lebih kuat daripada penggorengan biasa.

10. Wajan tumis

Sesuai dengan namanya, wajan satu ini berfungsi untuk menumis berbagai jenis masakan. Bentuknya memang mirip dengan wajan penggorengan, tetapi biasanya wajan tumis memiliki sisi yang lebih cekung dan tinggi.
 

Selain itu, wajan tumis juga dilengkapi dengan tutup agar dapat menjaga kualitas makanan dan membantu proses masak agar lebih cepat.

11. Wajan pemanggang atau grill pan

Siapa yang suka makan steak atau korean bbq? Bila kamu salah satunya, maka wajib punya wajan panggang ini yang memudahkan untuk membuat makanan barbeque..

Wajan ini biasanya berbentuk persegi atau persegi panjang dengan dasar bergerigi. Fungsinya adalah memberikan efek grill mark atau garis-garis panggangan pada daging yang dipanggang.