Fungsi gantungan baju adalah untuk mencegah baju kusut ketika disimpan di dalam lemari. Apalagi, ada beberapa jenis pakaian yang tidak boleh dilipat, seperti gaun dan sweater karena akan merusak kualitas bahannya.
Tidak heran bila sekarang kamu bisa memilih gantungan baju dengan model yang lebih bervariasi. Misalnya, untuk kamar yang sempit, kamu bisa memakai gantungan baju yang dipasang pada dinding.
Ada juga gantungan baju yang mempunyai roda dan rak penyimpanan, yang bisa dipindah-pindahkan dengan mudah. Tentunya, model gantungan baju ini lebih hemat tempat dan serbaguna.
Contents
Lantas, Apa Saja Model Gantungan Baju yang Bisa Jadi Pilihan?
Nah, kali ini, kami punya beberapa rekomendasi model gantungan baju minimalis lainnya yang bisa jadi pilihan buat kamu. Simak berikut ini.
1. Gantungan Dinding
Model gantungan ini bisa dipasang pada dinding rumah. Jadinya, kamu bisa menggantu pakaian tanpa membuatnya jadi sempit. Nah, berikut ini adalah rekomendasi gantungan baju dinding berkualitas yang bisa kamu beli.

Gantungan minimalis dengan 1 rak dan 5 pengait.

Menggantung pakaian dengan mudah dan praktis di dinding
2. Gantungan Pintu
Seperti namanya, gantungan satu ini bisa kamu pasang pada bagian belakang pintu. Selain pakaian, kamu bisa menggantung benda lainnya, seperti payung dan tote bag.
Nah, gantungan baju pintu pun terbagi menjadi beberapa model, lho. Ada gantungan pintu sederhana yang terdiri dari beberapa pengait dan ada pula gantungan pintu yang dapat dilipat jika tidak digunakan, seperti berikut ini.

Terbuat dari nikel dan kayu yang kokoh dapat dipasang pada bagian belakang pintu.

Gantungan baju pintu yang dapat dilipat jika tidak dipakai.
3. Gantungan Baju dengan Rak
Model gantungan satu ini memiliki rak tambahan pada bagian samping atau bawahnya untuk menyimpan barang-barang lain, seperti sepatu dan keranjang.
Kalau kamu mempunyai ruang rias atau dressing room, model gantungan baju ini bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan tambahan. Berikut adalah rekomendasi gantungan baju dengan rak estetik.

Mempunyai rak tambahan untuk menyimpan tas dan sepatu.

Memiliki 2 rak penyimpanan sehingga lebih hemat dan serbaguna.
4. Gantungan Baju dengan Roda
Selain gantungan baju dengan rak, ada juga gantungan baju yang memiliki roda. Jadi, kamu tidak perlu bolak-balik mengambil pakaian di lemari karena gantungan baju ini cukup fleksibel untuk dipindahkan ke mana saja.
Berikut rekomendasi gantungan baju beroda yang memiliki rak dengan model minimalis.

Gantungan ini mempunyai rak penyimpanan dan roda sehingga lebih fleksibel.

Gantungan ini memiliki 4 rak penyimpanan sepatu dan roda untuk mobilitas.
5. Gantungan Baju Vertikal
Gantungan baju vertikal atau berdiri merupakan gantungan berbentuk tiang yang mempunyai banyak cabang. Nah, cabang dari tiang ini bisa kamu pakai untuk menggantung topi, syal, jaket, hingga tas.
Karena ukurannya tipis dan kecil, kamu dapat meletakkan model gantungan ini di sudut ruang tanpa memakan banyak tempat. Berikut rekomendasi gantungan baju vertikal yang bisa kamu pilih.

Gantungan vertikal dengan 8 tiang gantung.

Gantungan vertikal dengan rangka kokoh.
Itu tadi berbagai model gantungan baju yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Kamu dapat dengan mudah menemukan seluruh gantungan baju tersebut hanya melalui ruparupa.com.
Ingin punya dressing room estetik dan minimalis? Klik di sini
Situs belanja online satu ini juga menyediakan berbagai peralatan dan perabot rumah tangga lengkap dari merek-merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti ACE, Informa, Selma, dan masih banyak lagi.
Rasa percaya diri bisa #BerawalDariRumah yang rapi. Yuk, buat koleksi pakaian kamu tertata dengan baik memakai gantungan baju.