Tak terasa sebentar lagi kita hampir berada di penghujung bulan Desember. Ini artinya momen hari Natal pun akan segera tiba.
Tidak hanya sekedar berkumpul, hari istimewa ini sering kali kita rayakan dengan bertukar kado natal, antara pacar, keluarga, dan sahabat.
Namun, memilih bingkisan kado memang tidak mudah dan membingungkan karena semakin banyak pilihan dalam menentukan hadiah natal. Untuk itu, kami akan memberikan sejumlah rekomendasi kado Natal terbaik untuk pacar.
Lantas, Apa Saja Inspirasi Kado Natal untuk Pacar?
Daripada bingung, simak rekomendasi kado Natal berikut ini.
1. Kado Natal Earphone
Jika pasangan kamu hobi mendengarkan musik, maka earpods dengan teknologi bluetooth tanpa kabel satu ini bisa jadi hadiah yang istimewa.
Tenang saja, earpods dari Ataru ini telah dilengkapi dengan kualitas suara HD, noise cancelling, dan juga wireless charge.

2. Kado Natal Reed Diffuser
Ide kado berikutnya yang bikin pacar jadi makin sayang adalah reed diffuser. Pewangi ruangan satu ini terdiri dari stik bambu atau kayu yang menyerap cairan aroma terapi.
Tentunya, ruangan yang harum bisa bikin pikiran lebih rileks dan meningkatkan mood sang pemilik rumah.
3. Kado Natal Tumbler
Selanjutnya, kamu bisa memberikan tumbler atau botol minum buat pasangan, terutama bila pacar kamu suka minum kopi.
Nah, kami mempunyai rekomendasi tumbler yang dapat menahan suhu minuman agar tetap panas dan dingin hingga berjam-jam, seperti berikut ini.

4. Bunga Artifisial
Agar terasa lebih romantis, kamu bisa memberikan bunga untuk pasangan. Apalagi, bunga melambangkan rasa kasih sayang terhadap orang yang kita cintai.
Lengkapi buket bunga dengan surat dan kartu ucapan. Lalu, tuliskan pesan manis dan penuh cinta untuk kekasih. Momen Natal kamu dan pasangan pasti akan menjadi semakin manis dan tak terlupakan.
5. Kopi French Press
Bila kekasih kamu pencinta kopi, french press portable ini merupakan hadiah yang tepat dan fungsional. Bentuknya yang mungil bisa membuat pasangan kamu lebih mudah untuk menyeduh kopi favoritnya di mana pun dan kapan pun.
Alat pembuat kopi ini juga tidak akan mengurangi aroma dan rasa khas dari biji kopi tersebut.

6. Power Bank
Ide kado natal satu ini juga bermanfaat buat pasangan kamu yang sering bepergian. Jadinya, gadget kesayangan mereka tetap bisa menyala ke mana pun ia pergi.
Namun, pastikan kamu memilih power bank dengan kapasitas mAh besar, seperti power bank dari Ataru yang telah dilengkapi dengan kapasitas besar, quick charge, dan kabel berikut ini.

7. Kolase Foto
Salah satu hadiah Natal untuk pacar yang paling berkesan dan menyentuh adalah kolase foto. Cetak foto kamu dengan kekasih, lalu pasang di dalam frame yang cantik ini. Tentu, hadiah sederhana ini dapat memberikan kenangan manis bersama pasangan.
8. Mug Lucu
Mug atau cangkir lucu juga bisa menjadi kado natal untuk pacar. Apalagi, bila kamu memberikan mug dengan bentuk yang lucu nan unik. Tentu, dia akan selalu mengingat hadiah satu ini.
Berikut rekomendasi mug yang bisa kamu berikan sebagai kado Natal.

9. Parfum
Kado Natal spesial berikutnya yang bisa kamu berikan untuk pasangan adalah parfum. Nah, parfum dari Ataru ini bisa jadi rekomendasi yang tepat.
Bukan cuma harum, aromanya yang unik juga dapat membantu meningkatkan mood. Selain itu, wangi parfum ini bisa tahan lama hingga 6-8 jam. Tenang, Ataru juga menyediakan parfum unisex yang cocok untuk pria dan wanita.
10. Hampers Kue Kering
Belakangan ini, tukar kado dengan makanan ringan dan kue kering sedang menjadi tren kekinian. Apalagi momen Natal identik dengan camilan yang manis dan hangat. Berikut rekomendasi camilan lezat dan nikmat dari ruparupa.com.
12. Headband
Produk lucu seperti bandana kelinci memang identik untuk wanita. Nah, kamu bisa memberikannya sebagai kado Natal spesial. Hadiah ini dapat menunjukkan kalau kamu adalah sosok yang perhatian akan hal-hal kecil, termasuk penampilannya.
Walau terkesan sederhana, setiap wanita pasti membutuhkan penyangga rambut untuk berbagai aktivitas, mulai dari mandi, mencuci muka, bersolek, hingga menggunakan skincare.

13. Bucket Hat
Bila pasangan kamu suka menggunakan topi ketika bepergian, maka kamu bisa memberikannya sebagai hadiah Natal. Saat ini, ada banyak jenis topi yang bisa kamu temukan, dari topi baseball, kupluk, detektif, dan lain sebagainya.
Nah, salah satu topi unisex rekomendasi kami adalah topi basic berbentuk bulat satu ini yang terbuat dari material katun nyaman dan mudah menyerap keringat.
14. Lampu Tidur
Hadiah berikutnya adalah lampu tidur lucu dari Eglare. Tidak hanya menggemaskan, tulisan “I Love You” juga bisa menandakan rasa cinta kepada pasangan. Lampu tidur ini pun bisa menjadi aksen dekorasi dan penerangan tambahan pada kamar tidur.

15. Gift Voucher Minuman Favorit
Bila pasangan kamu suka minum boba, tidak ada salahnya memberikan gift voucher Chatime satu ini. Jadinya, ia bisa memilih minuman favorit untuk menemani aktivitasnya sehari-hari.

Itu dia inspirasi kado Natal untuk pacar kesayangan. Jadikan momen perayaan Natal lebih spesial dengan hadirnya kado spesial untuk orang terkasih, ya.
Kamu dapat dengan mudah memperoleh produk pilihan di atas melalui ruparupa.com.
Situs belanja online ini juga menyediakan berbagai perlengkapan rumah tangga terlengkap dari merek ternama milik Kawan Lama Group, seperti Informa, ACE, Selma, Ataru, dan masih banyak lagi.