10 Ide Kado Pernikahan dengan Bujet Rp700 Ribu

0
1245
kado pernikahan

Pernikahan merupakan salah satu momen sakral dan bahagia yang terjadi dalam hidup seseorang. Biasanya, orang-orang terdekat akan menghadiri pesta pernikahan dengan membawa kado spesial.

Tentunya, mendapatkan kado pernikahan yang berkesan akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi pengantin baru. Namun, kita kadang bingung memilih kado yang tepat, apalagi dengan bujet terbatas

Ruparupa Banner

Ide Kado Pernikahan Rp700 Ribuan

Berikut adalah ide kado dengan bujet Rp700 ribu yang bisa kamu berikan buat pernikahan teman dan kerabat.

1. Kado Pernikahan Seprai dan Selimut

kado pernikahan
Sleeplite 180x200x30 Cm Set 5 Pcs Seprai Polyester Stripe Earth

Harga Rp219 Ribuan

Rekomendasi kado paling cocok untuk diberikan kepada pasangan baru adalah perlengkapan kamar tidur, seperti seprai, selimut, dan sarung bantal. Kamu bisa memberikan seprai dan selimut dari poliester berkualitas yang sejuk dan antitungau.

2. Kado Pernikahan Alat Masak

kado pernikahan alat masak
Selma Set 7 Pcs Sofia Peralatan Masak – Putih

Harga Rp299 Ribu

Alat masak juga bisa menjadi ide kado pernikahan bermanfaat untuk pasangan yang akan pindah ke rumah baru. Pilih set alat masak yang terdiri dari panci dan wajan, serta berkualitas food grade, aman, dan antilengket.

Baca Juga:   12 Ide Kado Sidang Skripsi di Bawah Rp100 Ribu

3. Kado Pernikahan Air Fryer

Hadiah pernikahan
Klaz 2.5 Ltr Air Fryer Low Fat – Hitam

Harga Rp749 Ribuan

Kamu juga bisa memberikan air fryer berkapasitas 2.5 liter ini sebagai kado pernikahan. Dengan wadah masak stainless steel yang antilengket, air fryer ini mudah dibersihkan dan dapat menghasilkan makanan yang kaya rasa serta tidak berminyak.

4. Penjernih Udara

kado pernikahan penjernih udara
Kels Sapphire Penjernih Udara – Putih

Harga Rp549 Ribu

Alat penjernih udara juga bisa menjadi kado pernikahan. Pilih penjernih udara ergonomis berukuran 22.1 x 15.6 x 15.6 cm yang dilengkapi dengan 2 tahap penyaringan, yaitu filter HEPA dan sinar UV untuk bantu membunuh kuman.

5. Alat Pijat Leher

kado pernikahan alat pijat
Alat Pijat Leher Portable – Merah

Harga Rp541 Ribuan

Alat pijat portabel ini ergonomis dirancang mengikuti bentuk leher dan bisa bantu melancarkan aliran darah. Tenang saja, alat pijat leher yang dilengkapi dengan 7 mode pijatan ini tidak menimbulkan suara bising.

6. Facial Steamer

facial steamer
Kels Paris Facial Steamer – Putih

Harga 429 Ribu

Mempunyai kulit yang sehat tentu menjadi keinginan setiap orang. Kamu bisa memberikan facial steamer sebagai kado pernikahan. Pilih facial steamer yang memiliki kapasitas tangki air 85 ml dengan daya 260 watt.

7. Perlengkapan Makan

perlengkapan makan
Kris Set 12 Pcs Perlengkapan Makan – Biru Dot

Harga Rp349 Ribuan

Memberikan satu set perlengkapan makan estetik tentu akan membuat acara makan malam pengantin baru jadi lebih istimewa. Biar tetap sehat dan awet, kamu bisa memilih perlengkapan makan yang terbuat dari porselen berstandar SNI.

Baca Juga:   10 Ide Kado Menarik untuk Teman Kantor Bujet Rp200 Ribuan

8. Hoodie Couple

ide kado pernikahan
Ataru Ukuran Xl Hoodie Basic – Hitam

Harga Rp173 Ribuan

Agar pengantin baru semakin mesra, berikanlah 2 hoodie dengan model yang sama untuk mereka kenakan. Pastikan hoodie nyaman dan bisa membuat penampilan lebih bergaya ketika digunakan.

9. Penghisap Debu

wedding gift
Blast Vac Pro Penghisap Debu V02406

Harga Rp679 Ribuan

Alat peghisap debu atau vacuum cleaner juga bisa menjadi kado pernikahan. Kamu bisa memilih alat penghisap debu dengan kapasitas tangki 200 ml, serta memiliki 13 aksesori pelengkap.

10. Bingkai Foto dengan Hiasan Kanvas

hadiah pernikahan
Arthome Set 7 Pcs Bingkai Foto Dengan Kanvas – Cokelat

Harga Rp139 Ribuan

Meski sederhana, bingkai foto juga bisa menjadi hadiah pernikahanyang berkesan. Jadi, mereka bisa dapat mengabadikan berbaagai momen penting di rumah. Kamu bisa memberikan beberapa bingkai foto senada dengan ukuran berbeda-beda.

temukan dekorasi rumah hemat hingga 50% klik di sini

Nah, itu dia berbagai ide hadiah pernikahan spesial yang bisa kamu dapatkan melalui ruparupa.

Situs belanja satu ini juga menyediakan beragam perlengkapan rumah tangga, gaya hidup, dan kebutuhan anak dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, yaitu Informa, ACE, Selma, Toys Kingdom, Ataru, Pet Kingdom, dan masih banyak lagi.